Memahami Asal Muasal Budaya Tarian Modero


Tarian Dero, merupakan salah satu dari sebagian besar kesenian tari yang berasal dari tanah Poso. Tarian ini melambangkan sebuah ungkapan sukacita dari masyarakat Poso khususnya mereka yang mendiami daerah sepanjang lembah Danau Poso.meskipun penulis tidak memahami dengan pasti tentang asal-usul tarian ini, akan tetapi keidentikan tarian Dero dengan masyarakat disepanjang lembah danau Poso didasarkan pada tradisi pengucapan syukur (padungku) setelah memperoleh hasil pertanian khususnya dari tanaman pokok padi yang terjadi secara bergelombang daerah tersebut.

Prosesi pelaksanaan tarian Dero itu sendiri biasanya dilakukan didaerah yang luas dan lapang. Hal ini dikarenakan seluruh peserta yang melakukan tarian dero adalah masyarakat itu sendiri tanpa melihat status social, umur maupun gender (jenis kelamin ). dengan kata lain tarian dero merupakan tarian massal dan melibatkan seluruh komponen masyarakat sebuah daerah (desa,distrik,wilayah pemerintahan ) berserta tamu dan kerabat keluarga yang datang keacara pengucapan syukur ini.
Tarian dero itu sendiri merupakan tarian yang sangat simple untuk dipelajari oleh orang awam sekalipun. Kita hanya berdiri berdampingan dan bergandengan tangan dengan sesama penari. kemudian melakukan hentakan kaki sekali ke kiri kemudian dua kali kekanan mengikuti alunan pantun yang sahut-menyahut yang didendangkan salah seorang yang sedang ikut menari kemudian diikuti nyanyian pantun bersama oleh seluruh penari dero.

Alat musik yang digunakan untuk mengiringi tarian inipun sangat khas, yaitu ganda (sejenis gendang ) dan ngongi ( sejenins gong ) yang ditabuh bergantian oleh para pemuda dan orang tua. Prosesi tarian Dero pun bisanya dilakukan pada pukul 20.00, dan berakhir kurang lebih pukul 04.00.hal ini dikarenakan tarian Dero dilaksanakan hanya dua sampai tiga kali dalam setahun dibeberapa pusat keramaian sehingga orang-orang akan berdatangan silih berganti dari berbagai pelosok untuk merayakan kegembiraan tersebut.

Dalam tarian dero unsur diskriminasi, perbedaan status baik patron dan klien yang telah tercipta oleh struktur social menjadi memudar, mengapa demikian ? karena dalam tarian dero semua orang bebas bergandeng tangan dengan siapa saja. Jadi tidak heran bila seorang pekerja dapat bergandengan tangan dengan seorang kabose atau tadulako ( tuan tanah / raja ).

Tarian Dero bukan hanya sebagai tarian pemersatu masyarakat didaratan lembah danau Poso dan sekitarnya. akan tetapi juga tarian ini diidentikan dengan ajang mencari jodoh.sebab sebagian besar peserta tarian yang ikut menari adalah para kaum muda dan mereka yang masih lajang yang mengharapkan jodoh atau pasangan melalui tarian dero.

Akan tetapi seiring pergeseran nilai akibat kemajuan teknologi, tarian Dero kemudian kehilangan maknanya baik itu makna simbolik maupun norma-noram social yang positif seperti demokratisasi dan kesetaraan gender. Hal dikarenakan masyarakat yang melakukan tradisi ucapan syukur ini telah terkontaminasi dengan pemaknaan kota yang lebih individual dan cenderung bersifat pasif. Hal ini diperburuk dengan masuknya nilai-nilai budaya barat yang disalah tafsirkan oleh masyarakat setempat sebagai sebuah budaya baru yang dapat dikolaborasikan dengan tarian asli. Misalnya masuknya alat-alat musik moderen yang mengantikan musik tradisional didukung sound system yang memadai.dampak budayanya dapat dilihat dengan fenomena beberapa orang saja yang memahami syair lagu, dan peserta lain hanya diam membisu. Selain itu jenis lagu yang dinyayikan terkesan monoton dan tidak menarik. ( dikutip dari cerita pengalaman alm Ngkai-Tua ( kakek nenek ) penulis ).

Pramaartha Pode

Sedikit perbandingan lain dari sejarah Dero:Sebenarnya tidak ada nama tarian Dero di daratan Pamona. Tarian Yang sebenarnya adalah tidak saling memegang tangan. Tradisi memegang tangan mulai dibangun sejak jaman penjajahan Jepang sebagai hiburan diantara mereka.Tarian "Dero" pada awalnya sebenarnya ditarikan di dalam Lobo (pusat ibadah masyarakat pamona sebelum masuk kristen). Tarian ini dilakukan ketika pasukan perang dari sebuah Lipu pulang pengayauan (penggal kepala). Mereka melakukan pengayauan karena dorongan kepercayaan mereka dimana diajarkan apabila ada musibah seperti panen gagal atau ada anggota masyarakat yang meninggal maka mereka harus mencari tengkorak kepala orang sebagai penolak bala.Demikian lalu tengkorak kepala yang didapatkan dari hasil pengayauan kemudian di letakan di tengah Lobo, lalu ditarikan oleh masyarakat secara melingkar dengan gaya yang sama seperti yang kita kenal sekarang dengan "Dero". Gerakan ini sangat bersifat magis dan kental nuansa spiritualnya.

Nha kalau kita refleksikan kembali, daya magis tarian itu masih ada sampai sekarang, kebayang tidak (pasti kebayang sama pongkoh dero) mulai modero dari jam 8 malam sampe jam 4 subuh tapi tidak ada rasa cape sama sekali.......apa ada penjelasan yang rasional kenapa kalau modero tidak ada rasa cape? Hehehehehee, pongko dero hati2

Mepongko Angga-Bao (Nama Alias)

1. latar belakang tari dero :klo saya tdk salah.. tari dero itu dulunya tarian adat yg diselenggarakan utk menyambut pasukan perang yg pulang dengan kemenangan..ada juga yg blg klo tari dero diperkenalkan oleh tentara jepang (saya pernah dgr ceritanya dari tua-tua adat dikampung..)

2. jenis dan fungsi :klo utk jenis, tari dero itu pada dasarnya cm satu yaitu moende. moende merupakan tarian dasar dari dero itu sendiri. dari waktu ke waktu, tari moende mengalami banyak modifikasi. dan yg membedakan moende dg modero adalah pegangan tangan. klo moende, para penari tdk berpegangan tangan, namun arah langkah kaki dan gerakan tangan sama dg modero (dero) dan lebih halus gerakannya. modero merupakan perkembangan dari tari moende itu sendiri karena sdh berpegangan tangan.

fungsi teri dero. tari dero merupakan tarian pergaulan muda-mudi. sehingga fungsi yg paling nyata, adalah utk bergaul dg masyarakat adat lokal. tari dero bertujuan untuk mempersatukan semua lapisan masyarakat tanpa memandang latar belakang tiap-tiap orang.

3. perkembangan tari dero :awalnya, tari dero / moende dulunya diadakan dengan tradisional. yaitu menggunakan gong & gendang sebagai musik pengiring, dan dinyanyikan oleh orang / semua orang yg melakukan tari dero itu sendiri yg disebut mo kayori. dan inilah yg disebut dg dero asli.seiring berjalannya waktu, tari dero banyak mengalami modifikasi. baik itu gaya & gerakannya maupun musik pengiring. yg umumnya sekarang, tari dero diiringi dg electone (organ) dan penyanyi utama (org yg menyanyikan lagu kayori). bahkan sekarang ada yg sudah terkontaminasi dg pake DJ (house music).

4. foto-foto dero :klo foto-foto, search di google.. ada banyak itu dstu.. jaman kan sdh canggih..! (dijamin 100% pasti ada itu foto-foto) hehehe...

sekian & terima kasih.tabea pomberata.. MAROSO !!!

Catatan Perempuan Poso: Tulisan ini merupakan bagian dari refleksi akhir tahun 2010, Perempuan Poso, berkaitan dengan perkembangan budaya.

Penyebutan atau penamaan Dero pada tarian massal yang terkenal di Kabupaten Poso ini memiliki sejarah yang panjang. Tarian ini pada awalnya disebut Moende. Moende merupakan salah satu aktivitas yang dibawakan massal oleh orang-orang di kampung ketika berkumpul di Lobo saat membuat hiburan pada peristiwa kedukaan. Selama satu minggu warga kampung berkumpul di Lobo dan melakukan seluruh aktivitas bersama, termasuk makan dan minum dan tidur, untuk saling menguatkan dan berbagi suka dan duka. Moende dilakukan dalam sebuah lingkaran bersama dengan gerak kaki kanan ke depan dua kali diikuti kaki kiri kebelakang satu kali, sementara kedua tangan diangkat setinggi pinggu, digenggam dan diayun halus. Sambil melakukan gerakan tersebut seluruh warga yang ikut dalam lingkaran saling berbalas pantun yang isinya saling menguatkan dan berbagi suka dan duka. Aktivitas Moende ini diiringi oleh gendang dari kulit binatang, biasanya rusa dan gong yang diletakkan di tengah lingkaran. Lobo kemudian dilarang untuk digunakan setelah masuknnya Zending Belanda, namun tarian Moende masih menjadi tarian bersama masyarakat. Saat ini tarian Moende dianggap berbeda dengan Dero, namun disebut sebagai tari Dero asli.

Pada sekitar tahun 1942, bersamaan dengan masuknya Jepang ke wilayah di lembah Pamona Raya menggantikan Belanda seluruh aktivitas sosial kemasyarakatan dialihkan ke pihak gereja. Bersamaan dengan itu pemerintahan Jepang menempatkan para ahlinya, salah satunya Ir.I Gondo, untuk mengembangkan dan mengelola peternakan sapi dan penanaman kapas di banyak areal di dataran Poso. Kapas dan sapi tersebut dibawa ke wilayah Makasar. Hasil panen ini dibawa oleh rombongan besar penduduk pribumi yang diawasi oleh tentara Jepang. Dalam perjalanan ke Makasar, rombongan beristirahat dan bermalam di desa-desa yang dilewati. Saat beristirahat di kampung Dulumai, Ir. I. Gondo meminta kepada Sonco (kepala desa) untuk membuat keramaian di desa yang berguna untuk menghibur para prajurit Jepang. Permintaan tersebut diiyakan oleh Sonco dan mengatakan bahwa salah satu hiburan bersama masyarakat adalah Moden-ndelu. Penyebutan kata moden-ndelu ini merujuk pada bunyi yang dihasilkan oleh alat musik yang mengiringi tari Moende, yakni gong dan gendang. Bunyi yang dihasilkan alat musik Moende ini pada dasarnya terdengar seperti taku dende den delu, taku dende den delu. Oleh Sonco disingkat menjadi Moden-ndelu, untuk mempermudah diingat oleh orang Jepang.

Saat mengulang nama hiburan tersebut oleh orang Jepang berubah menjadi ndelu delu, namun dialek Jepang yang agak sulit dengan huruf l menjadikannya disebut ndero. Oleh orang kampung kata tersebut menjadi lebih populer ketika mereka meniru pengucapan orang Jepang dengan kata ndero, yang kemudian dalam pengucapan yang lebih cepat terdengar menjadi dero. Tarian ini kemudian disebut juga Modero.Penjelasan Sonco tentang jenis tarian yang diyakini bisa menghibur para prajurit tersebut disetujui tetapi dengan mengajukan syarat bahwa Moende atau moden-ndelu atau ndero atau dero dibawakan semua orang dalam lingkaran dengan bergandengan tangan satu sama lain, dan dengan irama yang lebih cepat dari sebelumnya.

Lepas dari penjajahan Jepang, Modero berkembang menjadi tarian bersama masyarakat di kampung yang wajib dilakukan setiap kali terdapat perayaan bersama termasuk pesta pernikahan. Modero yang dikenal masih menggunakan langkah kaki yang sama, yakni kaki kanan dua kali diikuti kaki kiri satu kali, dilakukan sambil diiringi lagu bersama dan berbalas pantun. Terdapat lagu bersama yang dinyanyikan oleh seluruh orang yang berada dalam lingkaran. Setelah lagu bersama tersebut selesai akan dilakukan satu pantun yang dilagukan. Sebelum pantun dibalas, lagu bersama dinyanyikan sekali lagi, demikian seterusnya. Modero kemudian menjadi tarian persahabatan, kekerabatan yang menggambarkan keakraban seluruh isi kampung dan para tamu dari luar. Modero bisa dilakukan oleh anak-anak, remaja, orang tua hingga lansia. Siapapun bisa bergabung dalam lingkaran dan sebaliknya terdapat semacam tabu untuk menolak seseorang yang hendak masuk dalam lingkaran. Bergandengan tangan sering dimaknai sebagai bentuk saling menguatkan dan berbagi rasa, sementara pantun-pantun yang dilagukan mewakili perasaan dan situasi sosial saat itu. Berbalas pantun menjadi inti dari modero. Hingga tahun 1960 hingga 1980-an, Modero yang demikian masih banyak ditemui di kampung-kampung di Kabupaten Poso. Dero kemudian menggambarkan kesederhanaan yang anggun dan akrab antar seluruh warga.

Pada tahun-tahun tersebut dero menjadi tarian antar anak muda, orang tua, remaja hingga lansia yang saling melempar pantun. Pantun yang terkenal misalnya:

“kucoba-coba melempar mangga,

Mangga kulempar , durian jatuh

Kucoba-coba melamar gadis,
Gadis kulamar janda kudapat,

....

Selesai pantun dinyanyikan, akan disambung dengan gelak tawa, senyum oleh seluruh peserta dalam lingkaran sambil menunggu siapa kelak yang akan menjawab atau membalas pantun sebelumnya dengan nyanyian bersama (semacam refrain dalam lagu). Refrain lagu yang terkenal pada tahun-tahun 1970-1980an misalnya:

Tujuh dan dua jadi sembilan tambah satu

tambahlah satu jadi sepuluh, nona ita

nona ita manise e, aduh kasian
ingat saudara, jauh ditanah orang....

Demikian seterusnya, sehingga lingkaran dalam dero tidak pernah putus, sebaliknya ramai dengan pantun penuh kelakar, rasa hormat, kekaguman pada seseorang atau pada alam, kata-kata bijak, nasehat mengalir dalam pantun-pantun. Tak heran, jika gong dan gendang telah berbunyi di tengah kampung menandakan dero sudah akan mulai, para anak muda, orang tua, lansia hingga anak-anak sering membawa sarung bersama mereka karena jika tidak bergabung mereka akan menonton pagelaran rakyat penuh akrab yang sayang jika dilewatkan, sebaliknya akan diperbincangkan sepanjang minggu. Demikianlah dero menjadi ruang bersama rakyat.

Menjadi ruang bersama rakyat ketika dalam lingkaran yang tidak terputus, keindahan gerakan bukanlah yang utama melainkan keakraban dalam jalinan tangan tak terputus diiringi pantun-pantun indah, senyum dan gelak tawa. Atau, sambil menunggu untuk masuk dalam lingkaran percakapan-percakapan, termasuk melempar senyum. Bahkan, perkelahian, rasa tidak suka, bersitegang dalam kampung bisa dipertemukan dalam dero. Tak heran, semua orang dari segala usia dari banyak latarbelakang menanti dero diadakan di kampung.

Nasibmu kini, oh Dero : Sebuah Transformasi?

Memasuki akhir tahun 1990-an dan awal tahun 2000an bersamaan dengan masuknya musik elektronik ( oleh warga disebut elekton) di kampung-kampung, terutama penggunaan organ di gereja dan di desa, alat musik yang mengiringi Dero berubah. Perubahan tersebut terbilang drastis karena berubahnya alat musik dero dari gong dan gendang menjadi iringan musik elektronik mengubah keseluruhan isi dero. Perubahan ini terjadi mulai dari penampilan luar hingga maksud dan makna tarian.

Masuknya musik elektronik di kampung juga diikuti oleh beredarnya kaset-kaset yang disebut-sebut sebagai lagu dero. Salah satu lagu yang terkenal adalah lagu yang menyebutkan kinde-kinde. Lagu ini kemudian menjadi istilah lain, penamaan baru terhadap dero. Kinde-kinde mengawali meluasnya lagu-lagu ciptaan dalam bentuk kaset, lalu berkembang ke DVD atau CD untuk mengiringi dero sehingga seringkali jika tidak mampu menyewa penyanyi utama untuk mengiringi dero, cukup memutar kasetnya saja (tentu disertai pengeras suara yang cukup untuk membangunkan seisi kampung). Atau, jika anda ingin menyaksikan dero tapi tidak ada yang menyelenggarakan cukup membeli kaset DVD atau CD. Para penyanyi lagu-lagu dero mulai bermunculan, elekton-elekton baru ditambahkan dan bersamaan dengan itu nada dalam lagu dero mulai bertambah kecepatannya. Jika pada awal munculnya dero, nada lagu dero ciptaan pada kaset masih menyesuaikan lagu yang biasa muncul di dero asli, kali ini nada lagu mulai mengikuti nada-nada cepat . Lalu perubahan lain menyusu, mengikut, cepat, sungguh cepat.

Perubahan pertama adalah nyanyian bersama hampir ditiadakan. Jika sebelumnya nyanyian dilagukan bersama oleh semua orang yang ada dalam lingkaran, kali ini terdapat satu penyanyi utama yang menggunakan mikropon sementara mereka yang berada dalam lingkaran terus menari dan hanya sesekali saja bernyanyi (jika mereka ingin).

Masih berkaitan dengan perubahan pertama, hal mendasar kedua adalah hilangnya pantun. Karena terdapat penyanyi utama yang menguasai dan mengontrol musik, maka secara otomatis tidak ada lagi pantun. Semua yang ada dalam lingkaran hanya bergerak mengikuti irama sementara lagu ditentukan oleh penyanyi utama.

Hal ketiga yang juga penting dan telah berubah adalah orang-orang yang terlibat dalam tarian dero adalah orang-orang tertentu. Orang-orang tertentu yang dimaksud adalah para anak muda. Sementara orang tua apalagi lanjut usia menyampaikan ketidaknyamanan yang amat sangat terhadap jenis musik dan lagu yang mengiringi dero. Ketidaknyamanan juga dirasakan orang tua terhadap seluruh gerak badan dalam dero yang dipamerkan. Mereka akhirnya memilih menonton atau pulang tidur dengan terpaksa mendengar suara musik dero yang berdentam-dentam. Dero kemudian hanya dikenal sebagai tarian pergaulan anak muda.

Sejak akhir tahun 2009 dan tahun 2010, berkembang kinde-kinde yang menyertakan Disk Jokey atau DJ. Musik DJ yang mengiringi dero. Perubahan mendasar bergerak begitu cepat, dimana kapitalisme juga menjadi bagian penting penggeraknya.

Ketika pelaku dero hanyalah anak muda saja, pada periode tahun 2005, berkembang kreativitas dalam lingkaran dero. Kreativitas ini mengubah gerak langkah kaki dan tangan dalam lingkaran. Beberapa pihak masih mempertahankan gerak langkah kaki dengan pola dua kali kaki kanan dan satu kali kaki kiri, namun dengan turut menggoyangkan bahu, pinggul, kepala dan ayunan kaki yang lebih lepas dan dramatis. Meskipun demikian tangan-tangan masih saling bergandengan tangan, tidak lepas. Sementara ini, banyak juga dikembangkan tidak saja menggoyangkan seluruh badan tetapi juga melepas tangan, melakukan tepuk tangan satu atau dua kali, berputar lalu kembali bergandengan tangan.

Apa yang digambarkan pada bagian awal tulisan ini adalah bentuk terbaru dero, yang disebut-sebut sebagai dero kreasi atau dero modern. Dero kreasi dari Kabupaten Donggala terlihat lebih rumit ketika menggabungkan tari pendet dan tari kecak dari Bali (minus belokan mata yang indah). Tidak cuma itu, para penari lebih sering berada di luar lingkaran melakukan manuver gerakan yang cantik dan rumit daripada bergandengan tangan satu sama lain. Sementara dero kreasi dari Kabupaten Morowali yang hanya dibawakan oleh tiga pasang pemuda pemudi terkesan menggabungkannya dengan tari Momonte. Kabupaten Poso berusaha mempertahankan sedikit model dero sebelumnya yakni tetap berada dalam lingkaran, meskipun sesekali melepas tangan untuk memutar badan, bertepuk tangan atau memegang pundak atau pinggul. Keseluruhan gerak tari tersebut jika disebut dero kreasi kemudian menjadi membingungkan, mengingat sejarah dan bentuknya semula. Dan, tentu, membutuhkan penari profesional untuk melakukan semua gerakan tarian rumit nan indah tersebut.

Pada akhirnya, dero dilakukan sebagai ekspresi kesukacitaan sekaligus kemewahan dan tertentu. Karena untuk menyelenggarakan dero, diperlukan musik elekton dengan segala macam perlengkapan sound system, dan membutuhkan penyanyi utama sehingga keseluruhan penyelenggaraan dero membutuhkan bayaran per jam atau per hari, bahkan kemudian jika anda ingin dero itu membutuhkan ketrampilan atau keahlian tertentu. Karena dero, sekarang, mengutamakan gerak-gerak rumit, bukan lagi kesederhanaan dan keakraban yang anggun dalam lingkaran. Tentu saja, dero kemudian berkembang dalam kaset-kaset dan DVD, CD, para penyanyi dan pemilik elekton. Dalam hal inilah terjadi kapitalisasi dero. Dero, menjadi tarian mahal, bagi kalangan tertentu, tidak lagi menjadi tarian rakyat.
lebih jelasnya... »»  

OBYEK-OBYEK WISATA DI KABUPATEN POSO

a. Obyek Wisata Danau Poso

Merupakan obyek wisata primadona pariwisata Sulawesi Tengah dengan ditetapkannya daerah tujuan wisata (DTW) ke -22 memiliki keindahan alam sepeti pasir putih danau Poso, Air danau yang biru, serta pemandangan di sekitar danau yang indah untuk dinikmati oleh wisatawan. Danau Poso terletak di Kota Tentena pada posisi strategis lintasan perjalanan Trans Sulawesi antara Toraja, Poso, Gorontalo dan Manado membuat Danao Poso selalu disinggahi wisatawan. Danau Poso adalah yang ketiga terbesar yang ada di Indonesia. Membentang dari utara ke selatan sepanjang 32 Km dan lebar 16 Km, dengan kedalaman sampai dengan 510 Meter, dan terletak pada ketinggian 657 meter diatas permukaan laut. Air di Danau Poso sangat jernih dengan hamparan pasir putih, terutama pada bulan Oktober sampai dengan April. Hidangan masakan belut besar dan ikan gurame sering menjadi menu sajian di restoran sekitar danau.


b. Obyek Wisata Air Terjun Saluopa

Air Terjun Saluopa merupakan salah satu air terjun terindah di dunia. Lokasi Saluopa sekitar 11 km dari Tentena Ibu Kota Kecamatan Pamona Utara atau sekitar 3Km dari desa Tonusu dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan darat dan dilanjutkan dengan berjalan kaki sejauh 500 meter dan tidak jauh dari Danau Poso. Keunikan Air Luncur Saluopa ini terdiri dari 12 tingkat, air yang mengalir sangat jernih dan sejuk dimana setiap pengunjung dapat naik sampai ketingkat teratas karena tidak berlumut dibawah derasnya air. Disekitar air luncur ini terdapat hutan tropis sehingga menambah keindahan panorama alamnya.

c. Obyek Wisata Air Luncur Sulewana

Nama Sulewana berasal dari bahasa setempat “Sule” yang berarti “Jantung” dan “Wanna” berarti “Hutan”, sehigga keseluruhan Sulewana berarti Jantung Hutan. Air meluncur yang menakjubkan ini dalam jarak sekitar 1 Km dapat menghasilkan listrik berkekuatan 800 Megawatts. Lokasinya terletak kurang lebih 12 Km dari Danau Poso.



d. Taman Anggrek Bancea

Luas taman ini 5.000 Ha, dapat ditemukan berbagai jenis anggrek alam khususnya anggrek hitam (black orchid) dan di dalam taman ini banyak ditumbuhi Pinus sehingga menambah keindahan panorama alamnya. Udara di taman ini juga sejuk karena merupakan kawasan dari Danau Poso. Untuk mencapai taman ini dapat menggunakan mobil dan motor danau, letaknya 40 Km sebelah selatan dari Kota Tentena. Fasilitas yang tersedia adalah Shelter (rest area).



e. Obyek Wisata Lembah Bada

Terletak arah Barat dari Tentena dapat ditempuh kendaraan roda empat atau roda dua ± 3 jam, melalui Hutan Tropis yang dihuni oleh Flora dan Fauna yang unik dan menrik. Banyak terdapat Patung-Patung Megalitik dan Kalamba, Rumah-rumah Tradisional dan pakaian adat. Lembah yang memiliki hamparan padang rumput yang luas serta panorama alam yang indah. Pada sekitar lembah terdapat banyak Patung Megalith yang merupakan peninggalan benda purbakala. Patung Megalith adalah merupakan patung yang langka di dunia karena hanya terdapat di Napu, Besoa, Bada dan di Amerika Latin (marquies Island) Patung ini manyak memuat misteri tentang kejayaan Suku Napu, Besoa dan Bada pada zaman dahulu kala, sehingga menarik minat para ilmuwan dan wisatawan untuk datang berkunjung sekaligus melakukan penelitian. Jarak Lembah Bada 145 KM dari Kota Poso, dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan Jeep dan dilanjutkan dengan berjalan kaki (trekking) ke Lembah Besoa dan Bada. Di sepanjang jalan kita akan menyaksikan keindahan hutan tropis sehingga merupakan suatu objek wisata yang menarik bagi para wisatawan. Selain menggunakan jeep, dapat juga dengan menggunakan penerbangan MAF yang secara reguler dapat melayani rute perjalanan dari tentena - bada dan selanjutnya dengan berjalan kaki untuk sampai ke Besoa dan Napu. Fasilitas yang tersedia antara lain adalah Losmen dan Home Stay.



f. Obyek Wisata Taman Nasional Lore Lindu

Terletak di Kabupaten Poso dan Kabupaten Donggala, disebut Lore Lindu Kalamanta merupakan salah satu obyek wisata alam yang sangat menarik karena wisatawan dapat menelusuri hutan belukar, melihat berbagai Burung, binatang dengan luas 131.000 Ha. Taman Nasional Lore Lindu berada pada ketinggian 200-2610 meter di atas permukaan laut, puncak tertinggi adalah Gunung Nokilalaki (2355 m) dan gunung Tokosa/Rorekatimbu (2610 m). Bentuk topografi bervariasi mulai dari datar, landai, agak curam, curam, hingga sangat curam. Taman Nasional Lore Lindu terletak antara dua patahan utama di Sulawesi Tengah. Pada daerah pegunungan, umumnya berasal dari batuan asam seperti Gneisses, Schists dan granit, punya sifat peka terhadap erosi. Formasi lakustrin banyak ditemukan di bagian Timur Taman Nasional, umunya dataran danau yang datar atau berawan. Bahan endapan dari campuran batuan sediment, metamorfosa dan granit.Bagian barat ditemukan formasi alivium yang umumnya berbentuk kipas aluvial/koluvial atau dataran hasil deposisi sungai seperti teras atau rawa belakang. Sumber bahan aluvial ini berasal dari batuan metaforfosa dan granit.



g. Goa Tangkaboba

Goa ini digunakan sebagai tempat untuk menyimpan Jenazah raja / bangsawan suku Pamona dan keluarganya. Pada mulut goa sampai sekarang dapat ditemui Kerenda / Peti mati sebagai bukti peninggalan sejarah. Goa Tangkaboba terletak di Kelurahan Sangele, 63 KM dari Kota Poso dan dapat ditempuh dengan kendaraan roda empat.



h. Goa Pamona

Tempat menyimpan mayat bagi Suku Pamona yang sudah berumur ratusan tahun. Goa ini terletak tepet di pinggiran Danao Poso. yang menjadi keunikan dari Goa Pamona ini adalah, bahwa air danau tidak dapat masuk kedalam goa. Terletak 63 KM dari Kota Poso dan dapat dijangkau dengan kendaraan roda empat. Fasilitas yang tersedia berupa hotel, rumah makan dan telepon umum.



i. Perkebunan Teh Hijau dan Kopi Arabica di Lembah Napu

Terletak di lembah Napu dengan panorama perkebunan teh, kopi serta hamparan padang yang luas, indah dan dingin karena berada pada ketinggian 1.000 m diatas permukaan laut. Daerah diluar kawasan perkebunan sangat cocok digunakan sebagai tempat menunggang kuda karena terdapat bukit-bukit disekitarnya. Untuk menjangkau lokasi ini lebih dekat dari kota Palu yang jaraknya 100 km, dapat menggunakan kendaraan Jeep. Fasilitas yang tersedia adalah Penginapan / Home stay.



j. Obyek Wisata Lainnya

Pantai Karawasa di Madale, Wisata bahari di tanjung karawasa, hutan naggrov, Siuri, Makam Dr. Adrian di Lawanga, , Air Terjun Kilo, Air Terjun Tindoli, Air terjun Kolori, Kubur Raja Sayo, Rumah Raja di Lambogia, Tari Dero, dan Upacara Adat Poso dan Bali.
lebih jelasnya... »»